Tingkatkan Kualitas Pelayanan RS Bhayangkara Gelar Inhouse Training Konunikasi Efektif Dan HPK
Rumah Sakit Bhayangkara Denpasar menggelar Inhouse Training Komunikasi Efektif dan Hak Pasien Dan Keluarga (HPK) yang diikuti oleh seluruh pegawai rumah sakit Bhayangkara Denpasar. Rabu (6/7/2022).
Adapun kegiatan ini merupakan agenda rutin setiap tahun dari Urusan Pendidikan dan Penelitian (Urdiklit) Subbagbinfung RS Bhayangkara Denpasar untuk meningkatkan kualitas pelayanan seluruh pegawai , menyegarkan kembali ilmu – ilmu yang telah dilaksanakan dalam rangka mendukung pelaksanaan akreditasi rumah sakit.
Karumkit Bhayangkara Denpasar Pembina TK I dr. Ni Made Murtini, MARS dalam sambutannya sekaligus membuka acara menyampaikan komunikasi merupakan hal yang sangat penting, salah komunikasi bisa berdampak besar terutama dalam teamwork sehingga dibutuhkan Teknik komunikasi efektif.
“Dengan adanya kegiatan ini diharapkan seluruh pegawai menerapkan teknik komunikasi dengan baik, merubah perilaku dan mindset karena cara penyampaian informasi menjadi hal utama agar lebih mudah dimengerti dan menambah rasa nyaman pasien,” ungkap dr.Murtini.
Kegiatan Inhouse Training ini menghadirkan narasumber Komunikasi Efektif Ns. I Wayan Arsiawan Adi, S.Pd.,S.E.,S.Kep.,M.P.H dan narasumber HPK Ns. I Made Sari Wira Ada, S.Kep, mengingat status pandemic covid-19 belum dicabut dengan tetap mematuhi protokol kesehatan kegiatan dilaksanakan secara luring dan daring , meliputi pemberian materi, diskusi dan praktek.
Salah satu peserta pelatihan, Ns. I Made Putu Kristopa S.Kep mengatakan, pelatihan ini memang sudah beberapa kali dilaksanakan dan diikuti oleh seluruh personel rumah sakit yaitu dokter, perawat, staf manajemen , tenaga Kesehatan lain dan Cleaning servis.
“ Sangat membantu sekali untuk merefresh Kembali tentang cara berkomunikasi, dan apa saja yang menjadi hak pasien dan keluarga selama perawatan, sehingga pasien dan keluarga berpartisipasi dalam proses pelayanan perawatan,” pungkasnya.
#kamibisauntuksenyumsehatanda
@poldabali @pusdokkespolri