Rumah Sakit Bhayangkara Denpasar Nonton Bareng Film Layar Lebar"Hanya Manusia"


Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Denpasar Pembina dr. Ni Made Murtini, MARS, bersama staf melaksanakan kegiatan nonton bareng film Hanya Manusia di bioskop Level XXI Jalan Teuku Umar Denpasar.Jumat 8/11/2019 pukul 16.00 Wita.

Dalam kesempatan tersebut, Film yang dibintangi oleh Prisia Nasution yang berperan sebagai (Iptu Annisa), Yama Carlos (Kompol Angga), Lian Firman (Iptu Aryo), Shenina Chinnamon (Dinda), dan didukung artis lainnya turut berpartisipasi menjadi pemain dalam film layar lebar dengan judul “Hanya Manusia”. Film layar lebar yang disutradarai oleh Tepan Kobain dengan penulis naskah Rebecca M. Bath, Monty Tiwa dan Putri Hermansjah yang menceritakan tentang seorang Perwira muda yang harus membagi waktu antara tugas dan keluarga.

Dalam kehidupan sehari-harinya, Annisa yang baru mengemban tugas di Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Utara mendapat tugas untuk mengusut tuntas kasus penculikan dengan penuh resiko serta memerlukan ke hati-hatian.

Diceritakan, di wilayah hukum yang menjadi tempatnya bertugas tersebut, terjadi kejahatan penculikan dan perdagangan manusia yang biasa dikenal dengan _human trafficking_ yang terjadi di wilayah hukum Polres Metro Jakarta Utara Polda Metro Jaya.

Mirisnya, adik kesayangan Annisa pun turut menjadi korban aksi kejahatan _human trafficking_, namun berkat penyelidikan dan kerja keras tim Kepolisian dari Polres Metro Jakarta Utara dibantu Satbrimob Polda Metro Jaya tersebut, kejahatan _human trafficking_ yang terjadi diwilayah hukum Polres Metro Jakarta Utara Polda Metro Jaya tersebut dapat segera di ungkap, sempat terjadi aksi kontak tembak pada saat penggerebekan dalam peristiwa tersebut. Namun, diakhir cerita film layar lebar tersebut, dalang serta pelaku penculik maupun korban yang diculik dalam film Hanya Manusia tersebut dapat segera diamankan.

Film layar lebar dengan judul Hanya Manusia ini adalah film yang direlease oleh Divisi Hubungan Masyarakat Polri dan merupakan program Kapolri yang ditindaklanjuti semua Polda di Indonesia.