RS Bhayangkara Denpasar Menerima Tim Studi Kelayakan Tentang Usulan Kenaikan Tingkat Dari Tk III Menjadi Tk II


RS Bhayangkara Denpasar Menerima Tim Studi Kelayakan Tentang Usulan Kenaikan Tingkat Dari Tk III Menjadi Tk II

RS Bhayangkara Denpasar menerima kedatangan tim pokja studi kelayakan Polda Bali yang ditugaskan dalam rangka mengevaluasi usulan kenaikan tingkat rumah sakit dari Tk III menjadi Tk II di ruang rapat RS Bhayangkara Denpasar . Senin (19/06/2023).

Tim Pokja studi kelayakan Polda Bali dipimpin oleh AKBP L.K. Amy Ramayathi,P.SIP.,M.M. selaku wakil ketua didampingi anggota diterima langsung oleh Plt. Karumkit Bhayangkara Denpasar AKBP dr. I Nyoman Gustama, M.M, Wakarumkit beserta para PJU RS Bhayangkara Denpasar. Kegiatan ini bertujuan untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan dan mengevaluasi usulan .

Kegiatan diawali dengan pendalaman dokumen dilanjutkan dengan peninjauan lapangan yaitu kondisi rumah sakit yang ada, termasuk fasilitas, tenaga medis, teknologi medis, dan manajemen pelayanan.

Diharapkan hasil dari studi kelayakan ini akan memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai keberhasilan dan dampak kenaikan tingkat rumah sakit dari TK III menjadi TK II bagi Rumah Sakit Bhayangkara Denpasar serta diharapkan akan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, aksesibilitas, dan kepuasan masyarakat.