RS Bhayangkara Denpasar Ikutkan Personelnya Dalam Workshop Dokumen Standar Nasional Akreditasi Rumah Sakit (SNARS)


Tiga personel RS Bhayangkara Denpasar Kompol Kumolo Adi Saputro S.KM.MM, Penda I Anak Agung Dewi Kartini Amd.Kep, Capeg dr.Agus Eka W, M.Boimed.Sp.OT mengikuti workshop dokumen SNARS di hotel Harris Sunset Road pada tanggal 29-30 Agustus 2019 dari jam 08.00 wita s.d 17.00 wita.
Kegiatan ini diselenggarakan atas kerjasama Persatuan Rumah Sakit Indonesia (PERSI) dengan Komisi Akreditasi Rumah Sakit(KARS). Workshop yang dibuka langsung oleh ketua PERSI Bali dr.Gede Wiryana Patra Jaya,M.Kes bertujuan untuk meningkatkan pemahaman para direktur,asesor,ketua Pokja akreditasi tentang SNARS sebagai bagian tanggungjawab rumah sakit melakukan upaya peningkatan mutu pelayanan secara berkesinambungan. Workshop yang berlangsung selama dua hari diawali dengan pesan informasi teknologi dalam SNARS edisi 1, kiat dan strategi RS dalam menghadapi penerapan SNARS edisi 1 yang disampaikan oleh Dr. dr.Sutoto, M.Kes, tata naskah dan penyusunan regulasi RS oleh dr.Djoti Atmojo,SpA,MARS dilanjutkan dengan Dokumen Program Nasional Pengendalian Resistensi Antimikroba (PPRA) serta Dokumen Integrasi Pendidikan Kesehatan Dalam Pelayanan Rumah Sakit(IPKP) disampaikan oleh dr Djoni Darmadjaja,SpB,MARS. Pada hari kedua workshop dilaksanakan pararel dibagi menjadi 3 kelas yaitu kelas manajemen, kelas medis, dan kelas keperawatan. Ketiga kelas ini membahas tentang 16 Bab SNARS.

Diakhir acara ditutup dengan komitmen bersama para peserta workshop dalam pemenuhan standar nasional akreditasi sebagai upaya peningkatan mutu berkelanjutan.