AKBP Suriani selaku Ahli Madya RS Bhayangkara Denpasar mewakili Kapolda Bali hadir dalam acara pembukaan festival dan rakernas V APJI tahun 2019 bertempat di wantilan Convention, Prama Sanur Beach Bali Hotel sabtu jumat 13/9/2019.
Festival bertaraf internasional ini dibuka resmi oleh Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian, Ir.I Putu Astawa M.MA yang mewakili Gubernur Bali.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan perekonomian para anggota dan juga diharapkan mendorong industri jasa boga secara berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas menuju kesejahteraan dan membangun sinergitas antara pemerintah , pelaku usaha dan support usaha kuliner.
Sementara itu rakernas dengan tema " APJI Goes for 4.0 Suistainability, Improved Quality for Prosperity dibuka oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah , AA GN Puspayoga diikuti oleh seluruh pimpinan dan anggota APJI , DPP, dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD). Sabtu 14/9/2019
Beliau sangatmendukung sektor kuliner untuk dikembangkan karena pelaku usaha sektor makanan dan minuman merupakan sektor strategis, juga dapat menjadi ajang kreatifitas milenial untuk meningkatkan kreatifitas mereka.