Bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) RS Bhayangkara Denpasar ke-45 Tahun 2023 , RS Bhayangkara Denpasar melaksanakan Bakti Kesehatan donor darah yang diselenggarakan oleh Unit Perhimpunan Donor Darah Indonesia (PDDI) Polda Bali bekerjasama dengan Unit Tranfusi Darah (UTD) PMI Provinsi Bali. Selasa (24/01/2023).
Selain memperingati HUT RS Bhayangkara Denpasar, kegiatan donor darah ini sebagai bentuk kepedulian RS Bhayangkara Denpasar dalam membantu pengadaan dan stok darah PMI untuk masyarakat yang sangat membutuhkan tranfusi darah.
Kabiddokkes Polda Bali Kombes Pol. dr. Komang Nurada Mahardana, Sp.THT-KL memantau langsung pelaksanaan donor darah dimana kegiatan kali ini tidak hanya diikuti oleh pegawai RS Bhayangkara Denpasar dan personel Biddokkes Polda Bali juga diikuti oleh Ibu Wakapolda Bali, Ny. Candra Ketut Suardana didampingi oleh Karumkit Bhayangkara Denpasar Pembina TK I dr. Ni Made Murtini, MARS.
Pengurus Daerah PDDI provinsi Bali, I Nyoman Ardana, S.H menyampaikan terimakasih kepada RS Bhayangkara Denpasar, darah yang disumbangkan dapat memberikan harapan besar karena setetes darah hari ini akan menolong jiwa manusia. Dari kegiatan ini didapat 46 orang layak donor dan 13 orang belum memenuhi syarat. Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan piagam dari PMI kepada RS Bhayangkara Denpasar.
Pada kesempatan yang sama dilaksanakan juga ceramah Kesehatan dengan tema” Deteksi Dini Kanker dan Pencegahannya” dengan peserta dari Satker Polda Bali dan perwakilan dari Bhayangkari. Hadir sebagai narasumber dari Lembaga Kanker Indonesia. Tampak antusias peserta karena ceramah tidak hanya dilaksanakan secara ofline tetapi juga secara online.